Profiling Kematangan Kerja Otak siswa SDI hobihobi. Kenal Anak, Kenal Perkembangan Otaknya

Profiling Kematangan Kerja Otak siswa SDI hobihobi. Kenal Anak, Kenal Perkembangan Otaknya

15 Agu 2021

Profiling Kematangan Kerja Otak siswa SDI hobihobi. Kenal Anak, Kenal Perkembangan Otaknya

Siswa belajar online telah memasuki tahun ke dua, tantangan baru perlu dihadapi oleh guru dan orang tua. Aktifitas dengan gawai dan dunia maya sudah menjadi bagian dari keseharian. Pada masa ini teknologi menjadi seperti dua sisi mata uang, di satu sisi berdampak positif karena sebagai solusi aktifitas belajar mengajar di masa Pandemi, di sisi lain berdampak negatif terkait screen time, habituasi yang berubah dan lain sebagainya.

Dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar (KBM) Tahun Ajaran 2021-2022, SDI hobihobi membutuhkan formulasi yang tepat untuk melaksanakan inovasi KBM, salah satunya adalah dengan melakukan profiling kerja otak. Sebelum pelaksanaan profiling, guru-guru mengikuti pelatihan profiling kerja otak. SDI Hobihobi bekerja sama dengan Vigor Action Lembaga Profesional di Bidang Neurosains Terapan. Pelatihan ini bukan hanya bertarget pada kemampuan guru untuk melakukan profiling kerja otak tetapi memiliki keahlian melakukan pengamatan kepada peserta didik saat pembelajaran online.  

Profiling Kematangan Kerja Otak siswa/I SDI hobihobi dilaksanakan pada Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah 27 – 30 Juli 2021 di SDI hobihobi, Bekasi. Dilakukan secara online Siswa kelas 1 – 6 melakukan Profiling Kematangan Kerja Otak, apakah itu Profiling Kematangan Kerja Otak ? dan Apakah manfaatnya ?

Berpikir, berniat, merasa, semua adalah pekerjaan dari otak, tak ada bagian organ lain ditubuh manusia yang melakukan itu. Otak bekerja dengan mekanisme merespon rangsangan yang masuk melalui gerbang yang tersedia dan memanfaatkan jalur spontan atau jalur analisa pikir. Kedua jalur tersebut dibungkus oleh selimut nuansa emosi hasil dari komposisi cairan saraf yang spesifik terbentuk berdasar rangsang yang diterima otak. Kesehatan otak menjadi kunci utama produksi pikir, pelaksanaan niat dan penggunaan rasa yang optimal. Gangguan pada otak dalam skala sekecil apapun akan mengubah hasil produksi kerjanya.

Melakukan antisipasi kerusakan sedini mungkin dapat dilakukan tanpa harus melakukan pemeriksaan diagnostik dan psikologis yang sudah menjurus pada label atau stigma tertentu. Perubahan fungsi dan kerja otak awal dapat ditemukan dengan peta profil mekanisme kerja yang ditemukan lewat tantangan stimulus terstruktur dan rekaman respon otak diurutkan secara sistematis untuk memberi informasi kinerja “mesin” produksi pikir, niat dan rasa itu.

Manfaat peta profil kerja otak dapat dipakai untuk memperkaya berbagai teknik dan pendekatan untuk peningkatan kinerja sumber daya manusia. Profil kerja otak bermanfaat untuk :

  • Komunikasi melalui pengetahuan pola pikir yang membedakan pendekatan penggunaan gaya Bahasa dan pilihan kosa kata

  • Pendampingan pada kegiatan belajar mengajar 

  • Parenting

Target program untuk memberikan informasi spesifik profil kerja otak dan potensi dampak penurunan fungsi akibat tekanan, pola asuh dan kurang asupan pada otak sebelum kerusakan terjadi.

Informasi ini dapat dimanfaatkan untuk mengelompokkan siswa dengan beberapa kondisi untuk kepentingan pengembangan yang tepat. SDI Hobihobi memiliki komitmen untuk menyelenggarakan layanan Pendidikan berdasarkan fitrah dan sesuai perkembangan usia, komitmen ini dapat terwujud apabila terjalin sinergi aktif antara sekolah dan orang tua siswa. Mari Kenal anak, kenal perkembangan otaknya.

-vKv-

Source : vigorprogram.com